Pengembangan Sosial Emosional Dalam Pembelajaran Kewirausahaan Di Taman Kanak-Kanak Kota Samarinda (Taman Kanak-Kanak Islam Terpadu Bunga Harapan Dan Taman Kanak-Kanak Khalifah Samarinda)
Abstract
ABSTRAK
Laily Maya Sari, 2021. Pengembangan Sosial Emosional Dalam Pembelajaran Kewirausahaan Di Taman Kanak-Kanak Kota Samarinda (Taman Kanak-Kanak Islam Terpadu Bunga Harapan Dan Taman Kanak-Kanak Khalifah Samarinda). Tesis, Program Studi Pendidikan Islam Anak Usia Dini, Pascasarjana, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Samarinda”. Penelitian ini dibimbing oleh Dr. Hj. Robingatin., M.Ag dan Dr. Hj. Ity Rukiyah., M.Si.
Penelitian ini didasari oleh harapan bahwa pendidikan kewirausahaan pada anak usia dini sangat penting dan masih banyaknya Taman Kanak-kanak yang belum mengetahui pentingnya pembelajaran kewirausahaan sejak dini. Keterkaitan aspek sosial emosional dengan pembelajaran kewirausahaan pada anak agar mereka mampu mengembangkan sikap kesadaran diri, rasa tanggung jawab dan perilaku prososial sesuai dengan standar pengembangan sosial emosional berdasarkan Permendikbud 137 tahun 2014 tentang Standar Nasional Pendidikan Anak Usia Dini. Tujuan penelitian ini adalah (1) Untuk mengetahui bagaimana guru melaksanakan pengembangan sosial emosional dalam pembelajaran kewirausahaan pada anak usia 5-6 tahun di Taman Kanak-kanak Samarinda (2) Untuk mengetahui bagaimana faktor pendukung dan penghambat guru dalam mengembangkan sosial emosional dalam pembelajaran kewirausahaan pada anak usia 5-6 tahun di Taman Kanak-kanak samarinda.
Metode penelitian ini adalah jenis penelitian kualitatif deskriptif dengan penelitian langsung dan mengumpulkan data yang ada di lapangan. Penelitian ini dilaksanakan di kelas B usia 5-6 tahun di Taman Kanak-kanak Islam Terpadu Bunga Harapan dan Taman Kanak-kanak Khalifah Samarinda dengan responden terdiri dari kepala sekolah dan guru. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan reduksi data, model data, dan penarikan kesimpulan. Keabsahan data penelitian ini didasarkan pada teknik yang dikemukakan oleh Miles & Huberman yaitu, kredibilitas, keteralihan, kebergantungan dan kepastian.
Hasil penelitian menunjukkan antara lain: 1) Pelaksanaan pengembangan sosial emosional dalam pembelajaran kewirausahaan meliputi perencanaan, pelaksanaan dan penilaian. Perencanaan guru dalam pembelajaran terdiri dari tujuan pembelajaran, materi kegiatan, metode, media dan sumber belajar yang sudah dirancang melalui Prota, Prosem, RPPM dan RPPH. Pengembangan sosial emosional yang dikembangkan yaitu sikap kesadaran diri, tanggung jawab untuk diri sendiri serta orang lain dan prilaku prososial. Pelaksanaan pembelajaran kewirausahaan, terdiri dari kegiatan pembukaan, inti dan penutup. Program ini dilaksanakan dengan kegiatan metode proyek dan kegiatan pembiasaan. Penilaian, melakukan observasi, penilaian harian, tanya jawab, unjuk kerja dan hasil karya anak. 2) Faktor pendukung. Pendukung berupa kurikulum kewirausahan yang sudah dirancang dan ditetapkan oleh kepala sekolah dan lembaga pusat; Lingkungan masyarakat sekitar yang sangat mendukung penuh kegiatan ini; Guru dan orang tua juga berperan penting untuk memunculkan minat dan bakat anak menjadi pengusaha Islami. Faktor Penghambat yakni, TK Khalifah Samarinda keterbatasan pendidik profesional dalam bidang pendidikan kewirausahaan.
Collections
Related items
Showing items related by title, author, creator and subject.
-
Penerapan Budaya Literasi (Studi Multisitus Di Taman Kanak - kanak Teratai Loa Kulu, Taman Kanak-kanak. Kasih Bunda Tenggarong Seberang dan Taman Kanak-kanak Ar-Rajwaa Samarinda Seberang
Yuliati, Yuyun (IAIN Samarinda, 2021-05-24)ABSTRAK Yuyun Yuliati, 2021. “Penerapan Budaya Literasi (Studi Multisitus Di Taman Kanak - kanak Teratai Loa Kulu, Taman Kanak-kanak. Kasih Bunda Tenggarong Seberang dan Taman Kanak-kanak Ar-Rajwaa Samarinda Seberang”. ... -
Upaya Pembentukan Karakter Pada Anak Usia Dini di TK ABA Kota Samarinda Dan TK ABA Muara Jawa (Studi Multi Situs Taman Kanak-kanak Aisyiyah Bustanul Athfal IV Kota Samarinda dan Taman Kanak-kanak Aisyiyah Bustanul Athfal Muara Jawa)
Wahyuni, Sri (IAIN Samarinda, 2018-06-26)ABSTRAK Sri Wahyuni, 2018. Upaya Pembentukan Karakter Pada Anak Usia Dini di TK ABA Kota Samarinda Dan TK ABA Muara Jawa (Studi Multi Situs Taman Kanak-kanak Aisyiyah Bustanul Athfal IV Kota Samarinda dan Taman Kanak-kanak ... -
Analisis Aspek Perkembangan Anak Analisis Aspek Perkembangan Anak Melalui Kegiatan Menggambar di Taman Kanak-Kanak (TK) Rizky Maha Karya Utama Samarinda.Kegiatan Menggambar di Taman Kanak-Kanak (TK) Rizky Maha Karya Utama Samarinda.
Desy, Ayu Nofika (IAIN Samarinda, 2020-11-19)ABSTRAK Ayu Nofika Desy, 2020. “Analisis Aspek Perkembangan Anak Melalui Kegiatan Menggambar di Taman Kanak-Kanak (TK) Rizky Maha Karya Utama Samarinda.” Skripsi, Program Pendidikan Islam Anak Usia Dini Jurusan Pendidikan ...