dc.description.abstract | ABSTRAK
Siti Mahmudah Muchlis, 2022. “Upaya Guru Pendidikan Agama Islam Dalam Menerapkan Nilai-Nilai Spiritual Dan Sosial Siswa di SDN 002 Tenggarong”. Penelitian ini dibimbing oleh bapak Dr. Zamroni, M .Pd selaku pembimbing I dan ibu Anggie Nadia Dinihari, M.Pd selaku pembimbing II.
Latar belakang penelitian ini adalah upaya dari guru pendidikan agama Islam dalam menerapkan nilai-nilai spiritual dan sosial siswa yang tidak semua siswa memiliki kemampuan yang sama baik dari usia maupun jenjang. Sedangkan tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui upaya yang dilakukan guru pendidikan agama Islam dalam menerapkan nilai- nilai spiritual dan sosial siswa serta faktor pendukung dan penghambat dalam menerapkan nilai spiritual dan sosial siswa. Berdasarkan observasi yang ada, di sekolah SDN 002 Tenggarong, memiliki fasilitas sarana dan prasarana yang lengkap. Guru pendidikan agama Islam bukan hanya melakukan pengawasan di sekolah, tetapi bekerja sama dengan kedua orang tua yang di dukung langsung oleh pihak kepala sekolah.
Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif. Teknik pengumpulan data diperoleh dari observasi, wawancara, dan dokumentasi. Informan dalam penelitian ini adalah kepala sekolah dan guru pendidikan agama Islam. Pemeriksaan keabsahan data melalui teknik observasi dan teknik triangulasi data yang digunakan untuk memastikan data yang diperoleh adalah valid dan asli. Serta analisis data yang digunakan untuk menjawab hasil data yang dilakukan penelitian yaitu menggunakan kondensasi data merupakan proses pemilihan dan penyederhanaan cara yang dilakukan dengan mengambil inti dari proses pernyataan yang diringkas dan di sederhanakan, penyajian data dilakukan dengan memahami suatu teks dengan naratif yang digunakan untuk merencanakan lebih lanjut dan melakukan penarikan kesimpulan yaitu peneliti mengambil kesimpulan dengan cara memeriksa kembali data yang telah diperoleh agar tidak ada terjadi kesalahan.
Hasil yang dapat diperoleh dari penelitian ini adalah upaya dari guru pendidikan agama Islam dalam menerapkan nilai-nilai spiritual dan sosial dilakukan dengan berbagai macam cara yang dapat membuat siswa mudah menerima masukan dan mau mengikuti ajaran-ajaran yang akan dilakukan sehingga dapat menghasilkan generasi yang unggul. Upaya yang dilakukan adalah membiasakan siswa mengaji sebelum pelajaran dimulai, berdoa sebelum dan sesudah pelajaran, membiasakan sikap sopan santun terhadap guru dan orang tua. Dalam hal ini upaya yang dilakukan terdapat faktor pendukung dan penghambat seperti, dorongan dan dukungan dari kedua orang tua.
Kata Kunci: Nilai Spritual Sosial, Guru Pendidikan Agama Islam | en_US |