Konsep Pendidikan Islam perspektif Syed Muhammad Naquib Al-Attas
Abstract
Ahmad Asrori . Konsep Pendidikan Islam perspektif Syed Muhammad Naquib Al-Attas. Skripsi. Samarinda: Jurusan Pendidikan Agama Islam Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri Samarinda. 2018.
Pendidikan merupakan sebuah usaha secara sadar dan terencana untuk mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran untuk peserta didik secara aktif mengembangkan potensi dirinya, guna memiliki kekuatan spiritual keagamaan, pengendalian diri, kepribadian, kecerdasan, akhlak mulia, serta keterampilan yang nantinya akan diperlukan ditengah masyarakat. Masalah utama dalam penelitian ini adalah: Bagaimana konsep pendidikan islam Naquib Al-Attas dari permasalahan tersebut maka penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimanakah konsep pendidikan islam perspektif Syed Muhammad Naquib Al-Attas.
Sumber utama dalam penelitian ini adalah karya-karya tulis Naquib Al-Attas, terutama yang membahas mengenai pendidikan, sedangkan karyanya yang membahas tentang masalah selain pendidikan penulis jadikan sebagai bahan pendukung komparasi, sebagaimana juga halnya dengan tulisan-tulisan lain yang dianggap memiliki relevansi dengan masalah yang diteliti. Oleh karena itu penelitian ini sepenuhnya adalah penelitian kepustakaan (library research) dengan metode penelitian antara lain berupaya memperlakukan teks sebagai sesuatu yang dapat melahirkan interaksi yang subyektif mungkin antara teks dengan peneliti dalam situasi seperti tersebut, peneliti mencoba melakukan interpretasi terhadap makna yang tersurat dan berupaya memahami makna-makna yang yang tersirat dalam teks, disamping itu penulis berupaya mencari bahan perbandingan dari berbagai sumber yang relevan sehingga dapat melahirkan suatu kesimpulan dan interpretasi yang sedapat mungkin mendekati kebenaran.
Melalui beberapa upaya tersebut, akhirnya penelitian ini berkesimpulan bahwa apa yang diformulasikan Al-Attas khususnya menyangkut pendidikan merupakan jihad intelektualnya untuk mewujudkan suatu sistem pendidikan islam yang ideal, yakni suatu sistem pendidikan yang bertumpu pada nilai-nilai pendidikan islam yang ideal, yakni suatu sistem pendidikan yang bertumpu pada nilai-nilai moral spiritual dan religius. Dimana orientasi dan nilai-nilai pendidikan islam pada dasarnya, terletak pada keserasian dan keseimbangan (equalibrium) pribadi yang utuh antara aspek jasad dan rohani manusia, demikian pula ditinjau dari segi fungsi manusia sebagai hamba Allah (‘abd Allah) yang melambangkan dimensi vertikal serta khalifah fi al-ard sebagai lambang dimensi horizontal. Hal ini dapat tercapai melalui berbagai latihan yang menyangkut kejiwaan, intelektual, akal, perasaan dan indera, yang selanjutnya akan membentuk pada diri manusia yang mampu mengintegrasikan ilmu pengetahuan dan nilai-nilai demi mewujudkan manusia yang ideal, manusia yang beradab, sebagai hasil dari proses penanaman adab (ta;dib) dalam pendidikan.
Konsep Pendidikan islam, Syed Muhammad Naquib Al-Attas.