dc.contributor.author | Sofwatunnida, Sofwatunnida | |
dc.date.accessioned | 2022-12-21T03:18:13Z | |
dc.date.available | 2022-12-21T03:18:13Z | |
dc.date.issued | 2022-09-14 | |
dc.identifier.uri | http://repository.uinsi.ac.id/handle/123456789/2276 | |
dc.description.abstract | ABSTRAK
Sofwatunnida, 2022. “Pengaruh Kegiatan Lukis Tiup dengan Media Sedotan Terhadap Perkembangan Kreativitas Anak Kelompok B di TK Ibnussabil Santan Tengah Kutai Kartanegara”. Program Studi Pendidikan Islam Anak Usia Dini. Jurusan Pendidikan Madrasah, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, Universitas Islam Negeri Sultan Aji Muhammad Idris Samarinda. Penulisan skripsi ini di bawah bimbingan Marniati Kadir, M.Pd selaku pembimbing I dan Zakiyah Ulfah, M.Pd selaku pembimbing II.
Penelitian ini dilatar belakangi dengan kegiatan melukis yang dilakukan seringkali menggunakan media-media yang tidak bervariasi dan membuat anak merasa bosan sehingga membuat kreativitas anak terhambat. Adapun salah satu faktor yang mempengaruhi perkembangan kreativitas anak adalah kurangnya variasi guru dalam memilih media yang digunakan dalam kegiatan melukis. Salah satu kegiatan dengan inovasi baru yang dapat diterapkan dalam mengembangkan kreativitas anak adalah kegiatan lukis tiup dengan media sedotan. Sehingga penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kegiatan lukis tiup dengan media sedotan terhadap perkembangan kreativitas anak kelompok B di TK Ibnussabil Santan Tengah Kutai Kartanegara.
Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan metode eksperimen dalam bentuk desain penelitian quasi eksperimental design dengan jenis non-equivalent control group. Adapun subjek dalam penelitian ini yaitu kelompok B2 sebanyak 14 anak sebagai kelompok eksperimen dan kelompok B1 sebanyak 14 anak sebagai kelompok kontrol yang dilaksanakan di TK Ibnussabil Santan Tengah Kutai Kartanegara. Pada penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data observasi dan dokumentasi yang telah teruji validitas dan reliabilitasnya kemudian teknik analisis data menggunakan uji t atau disebut juga dengan uji independent sampel test dan data telah memenuhi syarat normalitas dan homogenitas. Penelitian ini dilakukan dengan memberikan pretest dan posttest kegiatan menggambar bebas kepada kedua kelompok sebagai alat ukur perkembangan kreativitas seni anak serta pemberian treatment atau perlakuan kegiatan lukis tiup dengan media sedotan khusus kepada kelompok eksperimen.
Berdasarkan hasil uji independent sampel test nilai signifikansi 2-tailed yang diperoleh sebesar 0.008 < 0.05 yang berarti H0 ditolak dan Ha diterima. Maka penelitian ini menunjukkan bahwa kegiatan lukis tiup dengan media sedotan berpengaruh terhadap perkembangan kreativitas anak. | en_US |
dc.publisher | UINSI Samarinda | en_US |
dc.subject | Lukis Tiup, Media Sedotan, Kreativitas Anak | en_US |
dc.title | Pengaruh Kegiatan Lukis Tiup dengan Media Sedotan Terhadap Perkembangan Kreativitas Anak Kelompok B di TK Ibnussabil Santan Tengah Kutai Kartanegara | en_US |