dc.description.abstract | ABSTRAK
M. Aris Arifin, 2022. “Manajemen Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Kabupaten Kutai Kartanegara Dalam Meningkatkan Prestasi Musabaqah Tilawatil Qur’an”. Skripsi Jurusan Penyiaran Islam Fakultas Ushuluddin, Adab dan Dakwah Universitas Islam Negeri (UIN) Sultan Aji Muhammad Idris Samarinda. Penelitian ini dibimbing oleh H. Bunyamin, Lc., M.Ag sebagai Dosen Pembimbing I dan Dr. H. Fuad Fansuri, Lc., M.Th.I sebagai Dosen Pembimbing II.
Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Kabupaten Kutai Kartanegara merupakan lembaga resmi yang ada dalam lingkup Kementerian Agama Republik Indonesia. LPTQ Kabupaten Kutai Kartanegara telah meraih lima kali Juara Umum berturut-turut pada Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Tingkat Provinsi Kalimantan Timur. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apa saja program LPTQ Kabupaten Kutai Kartanegara dalam keikutsertaan pada Musabaqah Tilawatil Qur’an dan untuk mengetahui penerapan fungsi manajemen program LPTQ Kabupaten Kutai Kartanegara dalam keikutsertaan pada Musabaqah Tilawatil Qur’an.
Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field research) yang bersifat deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara dan dokumentasi. Subjek penelitian ini terdiri dari pengurus LPTQ Kabupaten Kutai Kartanegara, pelatih dan peserta Musabaqah Tilawatil Qur’an. Teknik analisis data menggunakan deskriptif kualitatif yaitu peneliti menyajikan data serta melakukan analisis data kualitatifnya.
Berdasarkan hasil penelitian, bahwa Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Kabupaten Kutai Kartanegara melaksanakan program kerjasama antar lembaga dan program pemusatan latihan training center (TC), program tersebut merupakan tahapan-tahapan yang dilakukan dalam keikutsertaan pada Musabaqah Tilawatil Qur’an. Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Kabupaten Kutai Kartanegara menerapkan fungsi manajemen yaitu planning, organizing, actuating dan controlling pada program kerjasama antar lembaga dan program pemusatan latihan training center (TC) dalam keikutsertaan pada Musabaqah Tilawatil Qur’an. | en_US |