Pengaruh Penggunaan Media Pembelajaran Audio Visual Terhadap Minat Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam di Kelas VII Madrasah Tsanawiyah Labbaika Samarinda
Abstract
ABSTRAK
Muchammad Rozzaq Auwali, 2023. “Pengaruh Penggunaan Media Pembelajaran Audio Visual Terhadap Minat Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam di Kelas VII Madrasah Tsanawiyah Labbaika Samarinda”. Skripsi, Program Studi Pendidikan Agama Islam (PAI), Jurusan Pendidikan Islam, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (FTIK), Universitas Islam Negeri Sultan AJI Muhammad Idris (UINSI) Samarinda. Penelitian ini dibimbing oleh Ibu Lismina, S.Ag, M.Pd.I selaku dosen pembimbing I dan Ibu Dr. Hj. Titi Kadi, M.Pd.I selaku dosen pembimbing 2.
Media pembelajaran semakin berkembang, tentunya seorang guru juga harus semakin kreatif dalam memakai media pembelajaran yang sesuai. Media pembelajaran sendiri menjadi senjata untuk guru ketika melaksanakan kegiatan belajar di kelas, apabila guru hanya monoton saja dan tidak mau mencoba media yang baru maka akan membuat murid menjadi lebih gampang bosan terlebih lagi dalam mata pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam yang banyak memakai ceramah sebagai metode dalam mengajar, tentunya media yang tepat diperlukan supaya murid lebih tertarik dan mudah paham dengan materi yang dijelaskan. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengaruh media pembelajaran audio visual terhadap minat belajar siswa, dan mengetahui faktor hambatan dan pendukung, serta mengetahui dampak kepada siswa setelah digunakannya media audio visual di kelas VII Madrasah Tsanawiyah Labbaika Samarinda.
Jenis penelitian ini yaitu kuantitatif deskriptif, dikarenakan memerlukan data berupa angka dan juga data berupa hasil wawancara yang dilakukan oleh peneliti. Jumlah populasi yaitu seluruh siswa kelas VII di MTs Labbaika Samarinda yang berjumlah 184, lalu peneliti mengambil sampel menggunakan simple random sampling dengan jumlah 75 siswa. Penelitian ini dilakukan dengan terjun langsung kelapangan dengan membagikan angket agar dapat memperoleh data yang tepat. Adapun untuk uji prasyarat peneliti memakai uji normalitas dan uji linearitas selanjutnya teknik analisis data yang digunakan adalah uji regresi linear sederhana.
Berdasarkan hasil yang didapatkan oleh peneliti dari uji regresi sederhana diketahui bahwa nilai r 0,556 > dari nilai r tabel 0,227 maka kriteria pengaruh antara variabel media audio visual dengan minat belajar ialah cukup kuat. Serta nilai signifikansinya yaitu 0,000<0,05 yang berarti ada pengaruh antara variabel media audio visual (X) terhadap variabel minat belajar (Y). Didapatkan juga nilai dari R square yaitu 0,310 yang berarti bahwa besarnya tingkat pengaruh media audio visual (X) terhadap minat belajar (Y) yaitu sebesar 31,0%, dari hasil Uji T nilai thitung sebesar 5.722 > ttabel 1.993, artinya terdapat pengaruh yang signifikan. Adapun faktor penghambat yang terjadi di MTs Labbaika Samarinda dalam menggunakan media audio visual ialah InFocus, mati listrik, dan speaker sedangkan faktor pendukung yaitu siswa, fasilitas kelas, dan kondisi kelas. Dampak yang dialami siswa yaitu lebih semangat, mudah paham, fokus kepada materi, asik dan seru, serta tidak mudah bosan.