Implementasi Penggunaan Media Audio Visual Pada Proses Pembelajaran Al-qur‟an Hadist di MTs Darul Mutt‟allimin Samarinda
Abstract
ABSTRAK
Armansyah, 2023. “ Implementasi Penggunaan Media Audio Visual Pada Proses Pembelajaran Al-qur‟an Hadist di MTs Darul Mutt‟allimin Samarinda”. Skripsi, Program Studi Pendidikan Agama Islam, Jurusan Pendidikan Agama Islam, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, Universitas Islam Negeri Aji Muhammad Idris (UINSI) Samarinda, penelitian ini dibimbing oleh Muhammad Ridho Muttaqin, M.Pd selaku Pembimbing I dan Atika Muliyandari, M.Pd selaku Pembimbing II.
Penelitian dilatar belakangi oleh penggunaan media audio visual, menjadikan peserta didik lebih semangat dalam mengikuti pembelajaran, hal ini terlihat dari respon peserta ketika guru memberikan pertanyaan. Penggunaan media audio visual ini pada pembelajaran memberikan kemudahan bagi guru dan peserta didik, dimana guru terbantu dalam menyampaikan materi pembelajaran, peserta didik mudah memahami materi yang disampaikan oleh guru. Dimana juga guru mata pelajaran Al-Qur‟an Hadist menayangkan PPT dan video atau film yang berkaitan dengan materi pembelajaran yang diajarkan, sehingga peserta didik berantusias mengikuti pembelajaran, hal ini ditandai dengan peserta didik fokus menonton tayangan yang ditampilkan melalui LCD. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Implementasi media audio visual pada pembelajaran AlQur‟an Hadist di MTs Darul Mutt‟allimin Samarinda dan untuk mengetahui faktor penghambat dan faktor pendukung media audio visual pada mata pelajaran AlQur‟an Hadist di MTs Darul Mutt‟aallimin Samarinda.
Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Sumber data yang diperoleh dari Kepala Madrasah, guru Al-Qur‟an Hadist, dan peserta didik. Teknik pengumpulan data yang digunakan penelitian ini yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi. Adapun teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini yaitu reduksi data, penyajian data (display data), penarikan kesimpulan (conclusion drawing/verification). Keabsahan data penelitian ini meliputi triangulasi sumber, triangulasi teknik, dan triangulasi waktu. Hasil penelitian implementasi media audio visual pada mata pelajaran AlQur‟an Hadist di MTs Darul Mutta‟allimin Samarinda yaitu dari tahap pertama proses perencanaan, yang dilakukan dengan RPP, menyiapkan alat-alat yang mendukung media audio visual seperti laptop, LCD, stok kontak, speaker. Kedua pelaksanaan yaitu guru menerapkan media audio visual berbasis PPT dan video pembelajaran yang disesuaikan dengan bahan ajar, guru kreatif dalam melakukan pembelajaran dan mengelola kelas menjadi kelas edukatif seperti menempel katakata motivasi, gambar tokoh pahlawan, kaligrafi. Ketiga evaluasi dapat dilihat dari respon siswa ketika guru memberikan pertanyaan dan hasil nilai tugas harian siswa. Selanjutnya faktor penghambat media audio visual pada penelitian ini adalah listrik tiba-tiba padam, speaker mengalami gangguan, LCD mengalami gangguan seperti gambar buram dan kabel penghubung hilang. Adapun faktor pendukung media audio visual pada penelitian ini yaitu tersedianya fasilitas media audio visual seperti, laptop, LCD, speaker, dan stok kontak.