Implementasi Pendekatan Scientific Kelas XI Pada Mata Pelajaran Fiqh di MAN 2 Kutai Kartanegara
Abstract
ABSTRAK
Abdurrahim Al Amin, 2023. “Implementasi Pendekatan Scientific Kelas XI Pada Mata Pelajaran Fiqh di MAN 2 Kutai Kartanegara”. Skripsi, Program Studi Pendidikan Agama Islam, Jurusan Pendidikan Islam, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, Universitas Islam Negeri (UIN) Sultan Aji Muhammad Idris Samarinda. Skripsi ini ditulis dibawah bimbingan Ibu Dra. Etty Nurbayani M. Pd Sebagai pembimbing I dan Ibu Lely Salmitha M.Pd sebagai pembimbing II.
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh adanya ketertarikan penulis akan penggunaan pendekatan Scientific yang mampu menarik perhatian siswa dan mengajak para siswa untuk bisa berpartisipasi aktif dalam proses pembelajaran berlangsung. Pendekatan ini menawarkan keunggulannya dalam proses pembelajaran dan dengan hasil yang didapat nantinya, mulai dari fokus siswa dalam pembelajaran, berdiskusi, berpendapat, bertanya dan lainnya. Sedangkan untuk tahap rumusan masalah pada penelitian ini yakni bagaimana tahapan implementasi pendekatan Scientific kelas XI pada mata pelajaran Fiqh di MAN 2 Kutai Kartanegara. Adapun tujuan penelitian yaitu untuk menggambarkan bentuk tahapan implementasi pendekatan Scientific, faktor pendukung dan penghambat serta juga dampak yang dihasilkan dari pendekatan Scientific itu sendiri.
Jenis penelitian ini adalah penelitian adalah penelitian lapangan (field research) yang bersifat deskriptif kualitatif, mengambil lokasi penelitian di MAN 2 Kutai Kartaengara tepatnya di Tenggarong. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik observasi, wawancara, dokumentasi. Adapun yang menjadi informan adalah Waka Kurikulum, Siswa. dan sedangkan yang menjadi respon dalam penelitian ini ialah guru mata pelajaran Fiqh dan beberapa siswa lainnya dalam proses pembelajaran. Langkah dalam menganalisis data diantaranya pengumpulan data, kondensasi data, penyajian data, dan verifikasi data/penarikan kesimpulan. Uji keabsahan data menggunakan tahap triangulasi.
Berdasarkan hasil penelitian menunujukan bahwa Penerapan Pendekatan Saintifik dalam mata pelajaran Fiqh kelas XI di MAN 2 Kutai Kutai Kartanegara, secara garis besar pada tahap-tahap pendekatan saintifik seperti mengamati, menanya, mencoba, menalar, mengkomunikasikan sudah terlaksana dengan baik. Akan tetapi terdapat problem- problem yang berkaitan dengan pembelajaran, misalnya, dari segi sarana prasarana dan waktu yang di butuhkan dalam proses pembelajaran. Pertama, dalam proses implementasi pendekatan Scientific yang dilakukan dalam pelajaran Fiqh terdapat beberapa tahapan yang dilaksanakaan yaitu tahap perencanaan, tahap pelaksanaan pembelajaran dengan menggunakan pendekatan yang dibutuhkan untuk memaksimalkan tujuan pembelajaran, tahap evaluasi dengan memberikan tugas kepada peserta didik. Kedua, faktor pendukung dan penghambat dalam pembelajaran diantanya sebagai berikut: faktor pendukung dalam pembelajaran adanya sarana dan prasarana dalam proses belajar, suasana belajar, buku, bahan ajar dan lainnya. Sedangkan untuk faktor penghambat yakni bisa timbul dari hal yang menjadi hambatan diantaranya yakni; sulitnya fokus dalampembelajaran, malu untuk bertanya dan kurangnya membaca buku serta lain sebagainya.