dc.description.abstract | ABSTRAK
Oktovia Sari. 2017. “Potret Ekstrakurikuler Keagamaan Di Sekolah Menengah Kejuruan Teknologi Informasi Labbaika Samarinda. Skripsi, Jurusan Pendidikan Islam Fakultas Tarbiyah Ilmu Dan Keguruan Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Samarinda”. Penelitian ini dibimbing oleh Dr. Hj. Noorthaibah, M.Ag dan Dr. Suratman, M.Pd
Latar belakang dilaksanakan penelitian ini karena ketertarikan peneliti terhadap situasi dan kondisi yang dapat dilihat dari keseharian siswa yang mana mereka ada yang belajar dalam kelas dan yang bagian masuk siang kebanyakan mengikuti kegiatan ekstrakurikuler. Tujuan penelitian dilaksanakan untuk mengetahui bagaimana potret ekstrakurikuler keagamaan yang dilaksanakan di SMK Teknologi Informasi Labbaika Samrinda.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research). Data-data yang dikumpulkan menggunakan metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Perolehan data yang digunakan dalam skripsi ini diperoleh dari sumber data yaitu kepala sekolah, pembina OSIS dan para pembina kegiatan ekstrakurikuler keagamaan di Sekolah tersebut.
Hasil yang dapat diperoleh dari penelitian ini adalah bahwasanya kegiatan ekstrakurikuler keagamaan berupa Rohis yang terbagi menjadi empat bidang yaitu bidang pembinaan dan pemberdayaan umat yang didalamnya terdapat beberapa program kegiatan seperti pengajian rutin malam jum’at atau disebut dengan majelis ta’lim. Kedua bidang syiar dan dakwah yang mempunyai program kegiatan seperti Peringatan Hari Besar Islam (PHBI). Ketiga bidang kesenian dan kreativitas yaitu habsyi salah satu kegiatannya. Dan terakhir adalah bidang keputrian yang terdapat salah satu kegiatannya yaitu kajian muslimah atau biasa disebut dengan muslimah care (MC).
Direkomendasikan untuk sekolah agar lebih mengaktifkan kegiatan-kegiatan keagamaan yang sudah ada, dan akan lebih baik lagi jika disediakannya sebuah mushola yang nantinya dapat dimanfaatkan untuk tempat melaksanakan kegiatan keagamaan. | en_US |