PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM MENERAPKAN PROGRAM SEKOLAH ADIWIYATA DI SMA NEGERI 6 SAMARINDA
Abstract
Nur Saidah, Peran Kepala Sekolah dalam Menerapkan Program Sekolah Adiwiyata di SMA Negeri 6 Samarinda.Skripsi, Program Studi Manajemen Pendidikan Islam, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Samarinda. Ditulis dibawah bimbingan Ibu Dra. Hj. Ananiah. M.M.Pd sebagai pembimbing I dan Ibu Arsinah, S. Ag, M. SI selaku pembimbing II.
Penelitian ini dilatar belakangi oleh Program Adiwiyata merupakan program yang dicanangkan oleh Kementerian Negeri Lingkungan Hidup dan Departemen Pendidikan Nasional yang mana progam ini sebagai wadah untuk mendapatkan ilmu pengetahuan dan berbagai norma yang dapat menjadi dasar manusia menuju terciptanya kesejahteraan hidup untuk cita-cita pembangunan berkelanjutan. Penerapan program Adiwiyata di SMA Negeri 6 berjalan dimulai tahun 2013 dan baru berkembang ditahun 2014, dengan pergantian kepala sekolah yang mana memberikan perubahan yang signifikan disekolah tersebut. Dari segi sarana prasarana, tata kelola lingkungan, serta beberapa prestasi siswa. Melihat hal tersebut tentu peranan kepala sekolah sebagai pemimpin sangatlah penting, atas dasar itu lah penelitian ini dilakukan. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui tentang bagaimana peran kepala sekolah dalam penerapan program adiwiyata di SMA Negeri 6 Samarinda.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, dokumentasi, dan wawancara. Adapun teknik analisis data yang digunakan oleh Miles dan Humberman yaitu dilakukan dengan tiga tahap yaitu Reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan.lokasi penelitian adalah SMA Negeri 6 Samarinda dengan narasumber kepala sekolah, ketua Tim Adiwiyata, guru, dan siswa.
Hasil penelitian ini menunjukkan Peran kepala sekolah dalam program Adiwiyata adalah (1)sebagai Leader adalah berperan aktif Sebagai motor penggerak dalam penggagassertapengembangan program Adiwiyata, memberikan dukungan terhadap jalannya kegiatan program Adiwiyata,(2) Sebagai motivator menjadikan diri beliau suri tauladan dengan berprinsip saya bukan hanya pimpinan tetapi sebagai contoh bagi bawahan dan seluruh siswa, serta dapat menumbuhkan spirit kepada seluruh warga sekolah agar cinta akan lingkungan, (3) Sebagai manager memberikan pengarahan serta pembinaan kepada seluruh warga sekolah dalam penerapan program Adiwiyata melalui sosialisasi program disetiap tahun ajaran baru,(4) Sebagai inovator memberikan warna dan perubahan yang signifikan terhadap perkembangan program Adiwiyata di SMA Negeri 6 Samarinda dalam segi prestasi siswa, sarana prasarana, tata kelola lingkungan yang nyaman dan asri.