dc.description.abstract | ABSTRAK
Nasrullah 2020. “Peningkatan Motivasi Belajar IPA Melalui Model Pembelajaran Student Facilitator and Explaining (SFE) Pada Siswa Kelas IV C MI DDI TANI AMAN Kecamatan Loa Janan Ilir. Skripsi, Prodi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI) Jurusan Pendidikan Madrasah Institut Agama Islam Negeri (IAIN)Samarinda”. Penelitian di bimbing oleh Ibu Dra. Etty Nurbayani dosen pembimbing I dan Ibu Marniati Kadir, M.Pd dosen Pembimbing II. Masih banyak siswa MI DDI Tani aman yang memiliki motivasi belajar rendah, terlihat dari adanya siswa-siswi yang tidak bersemangat dalam belajar dan menerima pelajaran dikelas dan pendidik mengajar dengan sangat monoton dan hanya terfokus pada buku cetak tanpa menggunakan pendekatan komunikatif, dan model pembelajaran yang jarang di terapkan. sehingga tidak tepat untuk di terapkan dalam meningkatkan motivasi belajar siswa. Oleh sebab itu peneliti tertarik dan berupaya untuk meningkatkan motivasi belajar siswa terutama pada pembelajaran IPA menggunakan model pembelajaran Student Facilitator and Explaining. Karena dalam model ini dapat membantu dalam proses pembelajaran di kelas yang jenuh dan bosan. Metode penelitian ini menggunakan penelitian tindakan kelas (PTK) yang terdiri pra siklus, siklus I, siklus II dalam 1 kali pertemuan. Setiap siklus meliputi perencanaan, pelaksanaan, observasi dan refleksi. Tehnik pengumpulan data menggunakan observasi, angket motivasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan tahap pra siklus dengan rata-rata 36,20% ketegori kurang. Selanjutnya tahap siklus I dengan nilai rata-rata 72,39 kategori baik. Dan untuk tahap siklus II dengan nilai rata-rata 81,82% kategori baik. dan sudah memenuhi KKM yang telah ditentukan yakni 76. Dengan demikian, berdasarkan analisis yang dilakukan menunjukan model Student Facilitator and Explaining (SFE).dapat meningkatkan motivasi belajar IPA pada kelas IV C MI DDI Tani Aman Kecamatan Loa Jana Ilir. | en_US |