Strategi Pemasaran Usaha Warung Makan Cobek Maem-maem Samarinda
Abstract
ABSTRAK
Mirah. D, 2018. “Strategi Pemasaran Usaha Warung Makan Cobek Maem-maem Samarinda”. Skripsi, Program Studi Ekonomi Syariah Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam Institut Agama Islam Negeri Samarinda. Penelitian ini dibimbing oleh Bapak Parno, SE, M.SI dan Bapak H. Yusran, M.Ag
Warung Makan Cobek Maem-maem Samarinda adalah salah satu warung makan yang terdapat di Kota Samarinda. Warung makan ini merupakan usaha yang berpusat di Kota Samarinda dengan menu andalan ayam gepuk, dan merupakan warung makan yang terkenal akan religiusnya dalam berdagang, karena rela meninggalkan dagangan di waktu jam sholat. Pertumbuhan warung makan yang meningkat merupakan suatu tantangan. Tantangan tersebut harus dihadapi agar dapat meningkatkan dan mempertahankan jumlah konsumen, dalam menghadapi tantangan tersebut, pihak Warung Makan Cobek Maem-maem Saamarinda memerlukan strategi pemasaran yang tepat untuk diterapkan dalam menjalankan usahanya.
Tujuan penelitian ini adalah: untuk mengetahui strategi pemasaran Warung Makan Cobek Maem-maem Samarinda, untuk mengetahui factor lingkungan internak dan eksternal, dan mengetahui analisis SWOT Warung Makan Cobek Maem-maem Samarinda.
Data dan informasi yang diperoleh, diolah dan dianalisis. Alat analisis yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan matriks Internal Factor Evaluation (IFE) untuk menganalisis lingkungan internal yang berkaitan dengan kekuatan dan kelemahan yang dimiliki Warung Makan Cobek Maem-maem Samarinda dan matriks External Factor Evaluation (EFE) untuk menganalisis lingkungan eksternal yang berkaitan dengan peluang dan ancaman yang dimiliki Warung Makan Cobek Maem-maem Samarinda. Hasil analisis dari matriks IFE dan EFE kemudian diolah dengan menggunakan analisis matriks kuadran dan matriks Strenghts, Weaknesses, Opportunities dan Threats (SWOT)
Dari hasil analisis matriks IFE, yang menjadi kekuatan utama Warung Makan Cobek Maem-maem Samarinda adalah halal dan parkiran luas dengan nilai dan cita rasa yang kuat dengan nilai. Lingkungan internal yang menjadi kelemahan utama Warung Makan Cobek Maem-maem Samarinda adalah pengelolaan promosi melalui media cetak, elektronik dan sosial media cetak belum maksimal dengan nilai dan belum menggunakan mesin kasir dengan nilai. Dari hasil matriks EFE, yang menjadi peluang besar pada Warung Makan Cobek Maem-maem Samarinda adalah Kondisi ekonomi Kota Samarinda yang kondusif dengan nilai. Hal ini dapat dijadikan peluang untuk mengembangkan produk usaha lain. Lingkungan Eksternal yang menjadi Ancaman utama adalah tingkat curah hujan tinggi dengan nilai.
Alternative strategi pemasaran yang diperoleh adalah membuka cabang baru, meningkatkan kualitas produk dan pelayanan, menambah menu makanan dan minuman, mempercepat sertifikasi aman konsumen BPOM dan mengurus perizinan di Dinas Pariwisata, meningkatkan inovasi produk, meningkatkan penggunaan teknologi dan informasi.