Gaya Kepemimpinan Kepala Bidang Pendidikan Agama dan kependidikan Islam dalam Meningkatkan Motivasi Pegawai di Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Kalimantan Timur
Abstract
ABSTRAK
EVA AMALIA, 2023. “Gaya Kepemimpinan Kepala Bidang Pendidikan Agama dan kependidikan Islam dalam Meningkatkan Motivasi Pegawai di Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Kalimantan Timur.” Skripsi, Program Studi Manajemen Pendidikan Islam, Jurusan Pendidikan Agama Islam, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, UIN Sultan Aji Muhammad Idris Samarinda. Penelitian ini dibimbing oleh Dr. Bahrani, M.Pd, selaku Pembimbing I dan Misbahul Fuad, M.Pd. Saya sebagai pembimbing II.
Gaya kepemimpinan merupakan kemampuan seseorang untuk mempengaruhi orang mau bekerja agar mencapai tujuan yang lebih baik pada sebuah lembaga. Kantor wilayah kementerian agama provinsi Kalimantan timur adalah sebuah lembaga yang memiliki banyak bidang dan staf didalamnya. Setiap bidang dipimpin oleh kepala bidangnya masing-masing, salah satunya bidang pendidikan agama dan kependidikan Islam. kepala bidang tersebut ketika melaksanakan rapat memberi kebebasan berbicara kepada pegawainya, memusyawarahkan setiap keputusan yang ingin ia ambil, ia menanyakan kepada pegawainya apakah ada kendala dalam menyelesaikan tugas jika ada, ia membantu mencari jalan keluar dari masalah tersebut, ia bersifat lemah lembut, santun, sering berbaur tidak membedakan satu dengan yang lainnya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui gaya kepemimpinan kepala bidang pendidikan agama dan kependidikan Islam dalam meningkatkan motivasi pegawai dikantor wilayah kementerian agama provinsi Kalimantan Timur.
Jenis penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Subjek penelitian ini adalah kepala bidang pendidikan agama dan kependidikan Islam, dan staf pegawainya, Teknik penentuan sampel menggunakan Purposive sampling, Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan kondensasi data, penyajian data, verifikasi data, dan penarikan kesimpulan, Keabsahan data menggunakan tringulasi sumber, tringulasi metode dan tringulasi waktu ini semua dilakukan agar memastikan bahwa data yang dihasilkan akurat.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa kepala bidang pendidikan agama dan kependidikan Islam telah menerapkan gaya kepemimpinan yang dominan dalam kepemimpinannya, yaitu gaya kepemimpinan demokratis, transformasional dan melayani. Hal ini berarti bahwa kepemimpinan kepala bidang pendidikan agama dan kependidikan Islam menciptakan hubungan pribadi yang baik dengan karyawan dan mitra kerja, memperhatikan kesejahteraan karyawan, mendorong pendidikan lanjutan, bertemu dan mengevaluasi karyawan, memberikan kebebasan berbicara.