Strategi Pengelolaan Sarana Dan Prasarana Lembaga Pendidikan Di Yayasan Sullamul Hidayah Antasari.
Abstract
ABSTRAK
Ella Rahmadania, 2024. Strategi Pengelolaan Sarana Dan Prasarana Lembaga Pendidikan Di Yayasan Sullamul Hidayah Antasari. Skripsi, Program Studi Manajemen Pendidikan Islam, Jurusan Pendidikan Islam, Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan, Universitas Islam Negri Sultan Aji Muhammad Idris Samarinda (UINSI). Penelitian ini dibimbing oleh, Ibu Dr. Siti Julaiha. S.Ag, M.Pd selaku pembimbing I dan Bapak Dr. Muhammad Sali,S.sos.I, M.Pd selaku pembimbing II.
Latar belakang dari penelitian di Yayasan Sullamul Hidayah, yaitu Kesuksesan pembelajaran di Yayasan sangat tergantung pada kemampuan strategi pengelolaan semua sarana dan prasarana pendidikan yang tersedia di Yayasan. Dalam konteks ini, pengelolaan sarana dan prasarana harus dilakukan secara efektif dan efisien. Pengadaan sarana dan prasarana yang ada di Yayasan harus dimanfaatkan dan dikelola dengan baik agar dapat mendukung proses pembelajaran di madrasah. Tujuan dengan adanya strategi pengelolaan sarana dan prasarana dapat mengukur kemajuan dan menunjang suatu pendidikan, jika sarana dan prasarana yang diperlukan lengkap dan terpenuhi oleh fasilitas yang modern dan canggih maka suatu pendidikan akan terlaksana dengan lebih baik.
Metode dalam penelitian ini deskriprif pendekatan kualitatif. Sumber data dalam penelitian ini ialah kepala yayasan, wakil kepala yayasan dan kepala madrasah, teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik keabsahan data menggunakan triangulasi sumber dan trianggulasi teknik. Adapun teknik analisis data menggunakan model Miles, Huberman dan Saldana, yaitu kondensasi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan.
Hasil penelitian ini bahwa upaya yang di lakukan oleh Yayasan Sullamul Hidayah Antasari, untuk memperkuat strategi pengelolaan sarana dan prasarana adalah dengan cara melakukan strategi awal yang dilakukan oleh madrasah dalam pengelolaan sarana dan prasarana yaitu penilaian kebutuhan evalusi, kebutuhan infrastruktur pendidikan dan fasilitas yang diperlukan dalam mendukung kegiatan Madrasah, perencanaan anggaran yang sesuai untuk pemeliharan, perbaikan, pengembangan sarana prasarana dan analisis kebutuhan. Kemudian pemantauan teratur kondisi sarana dan prasarana, melakukan evaluasi strategi yang diterapkan untuk perbaikan berlanjut dan perbaikan cepat oleh Yayasan Sullamul Hiidayah Antasari. Adapun yang menjadi faktor pendukung tersebut diantaranya:Seluruh staff ataupun warga yayasan dan orang tua siswa saling mendukung dengan berupa donatur dan sukarela dalam bentuk fisik, kemudian yang menjadi factor penghambat yakni masih banyak siswa yang tidak mengetahui cara menerapkan atau memelihara dengan baik, jika sarana prasarana itu lengkap namun tidak tahu cara memelihara dan menerapkan itu akan menjadi sia-sia.