Efektivitas Kepemimpinan Kepala Sekolah Di Madrasah Aliyah Negeri 1 Samarinda
Abstract
ABSTRAK
Rahmadhany, 2017. “Efektivitas Kepemimpinan Kepala Sekolah Di Madrasah Aliyah Negeri 1 Samarinda”. Skripsi Fakultas Tarbiyah dan Ilmu keguruan, Jurusan Pendidikan Islam, Program Studi Manajemen Pendidikan Islam, Institut Agama Islam Negeri Samarinda. Penelitian ini dibimbing oleh Ibu Dra. Hj. Ananiah, M.M.Pd dan Ibu Amalia Nur Aini, M.Pd.
Penelitian ini bermula dari latar belakang pentingnya efektivitas kepemimpinan kepala sekolah dalam menunjang proses kegiatan perencanaan, pengorganisasian, pengarahan dan pengawasan serta motivasi dan komunikasi dengan bawahan untuk mencapai suatu tujuan yang telah di tentukan oleh Madrasah Aliyah Negeri 1 Samarinda.
Rumusan masalah dalam penelitian ini ialah seberapa besar efektivitas kepemimpinan kepala sekolah di Madrasah Aliyah Negeri 1 Samarinda. Sebagai pengelola institusi satuan pendidikan, kepala sekolah dituntut untuk selalu meningkatkan efektivitas kinerjanya. Untuk mencapai mutu sekolah yang efektif, kepala sekolah dan seluruh stakeholders harus bahu membahu kerjasama dengan penuh kekompakan dalam segala hal. Sedangkan tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa besar efektivitas kepemimpinan kepala sekolah di Madrasah Aliyah Negeri 1 Samarinda.
Penelitian ini menggunakan penelitian lapangan dengan metode deskriptif analistik, yaitu mendeskripsikan dan menganalisa data-data dari sumbernya yaitu seluruh tenaga pendidik yang ada di Madrasah Aliyah negeri 1 Samarinda, apa yang terjadi di lapangan sesuai dengan masalah yang dibahas kemudian dikumpulkan dengan wawancara dan angket berisi 40 pertanyaan tentang efektivitas kepemimpinan kepala sekolah. Angket ini dibagikan kepada seluruh tenaga pendidik Madrasah Aliyah Negeri 1 Samarinda. Jawaban angket tersebut dihitung dengan rumus presentase selanjutnya untuk mengetahui rata-rata efektivitas kepemimpinan menggunakan rumus mean.
Berdasarkan hasil analisa data diperoleh suatu kesimpulan bahwa kepemimpinan kepala sekolah di Madrasah Aliyah Negeri 1 Samarinda berjalan efektif. Keefektifan tersebut meliputi proses kerja, kualifikasi pribadi dan tingkat penyelesaian tugas dalam pencapaian tujuan. Terbukti dengan hasil perhitungan yang sudah dikomulatifkan berjumlah 2,87 di Madrasah Aliyah Negeri hasil tersebut jika intrepretasikan berada pada skala 2,51 sampai 3,25 yang berarti “Baik”.