Pengaruh Supervisi Kepala Madrasah Terhadap Peningkatan Kinerja Guru di Madrasah Aliyah Negeri 1 Samarinda
Abstract
ABSTRAK
Luthfi Zihni Rahman, 2017. “Pengaruh Supervisi Kepala Madrasah Terhadap Peningkatan Kinerja Guru di Madrasah Aliyah Negeri 1 Samarinda”, di bawah bimbingan Dr. Khojir, M,SI sebagai pembimbing I dan Hajriana, M.Pd sebagai pembimbing II.
Latar belakang penelitian adalah supervisi kepala madrasah merupakan salah satu unsur penting di dalam proses pendidikan, dengan indikator perencanaan supervisi, pelaksanaan supervisi, dan tindak lanjut hasil supervisi, serta kinerja guru dengan indikator perencanaan pembelajaran, pelaksanaan pembelajaran, dan evaluasi hasil belajar. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh dari supervisi kepala madrasah terhadap kinerja guru di madrasah tersebut. Seorang kepala madrasah memiliki tugas dan tanggung jawab yang salah satunya melakukan pengawasan atau supervisi untuk memastikan kinerja guru yang dipimpinnya dapat berjalan dengan baik dan juga sebagai bentuk layanan bantuan yang diberikan kepada guru.
Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan angket, wawancara, dan observasi. Dalam penelitian ini, yang menjadi sampel penelitian adalah seluruh guru di madrasah tersebut yang berjumlah 47 orang. Teknik analisis data menggunakan rumus product moment yaitu:
rxy = 𝑁∑��−(∑�)(∑�)
√(𝑁∑�2−(∑�)2)(𝑁∑�2−(∑�)2)
Hasil dari penelitian ini didapatkan rxy = 0,532. Kemudian diiterpretasikan kedalam tabel nilai r berada antara 0,40 – 0,599 yang berarti memiliki pengaruh cukup kuat. Dari hasil tersebut diketahui bahwa supervisi kepala madrasah berpengaruh dengan tingkat sedang terhadap peningkatan kinerja guru di madrasah tersebut. Selain itu, penelitian ini menggunakan uji-t sebagai pengujian terhadap hipotesis. Pengujian hipotesis dalam penelitian ini menggunakan taraf kesalahan sebesar 5% dengan db. (n-2) = 47-2= 45. Ditemukan thit sebesar 4, 23 dan ttab sebesar 2,01. Hal itu berarti bahwa thit 4,23 > ttab 2,01, sehingga hipotesis alternatif (Ha) dalam penelitian ini diterima yaitu ada pengaruh supervisi kepala madrasah terhadap peningkatan kinerja guru di madrasah tersebut.